FGD Modul Kolaborasi Dalam Penegakkan Hukum di Sektor SDA LH

Salah satu modul pelatihan dalam rangka peningkatan kapasitas PPNS di sektor SDA LH yang saat ini sedang disusun oleh Program Gakkum SDA LH adalah Modul Kolaborasi Dalam Penegakkan Hukum di Sektor SDA LH.

Salah satu modul pelatihan dalam rangka peningkatan kapasitas PPNS di sektor SDA LH yang saat ini sedang disusun oleh Program Gakkum SDA LH adalah Modul Kolaborasi Dalam Penegakkan Hukum di Sektor SDA LH. Hadirnya modul ini diharapkan tidak hanya dapat memetakan tantangan-tantangan kolaborasi yang selama ini dirasakan oleh Aparat Penegak Hukum (Apgakum), tetapi juga rambu-rambu; standar; dan langkah-langkah strategis yang sebaiknya ditempuh oleh Apgakum ketika menangani kasus-kasus SDA LH lintas sektor.

Untuk menghimpun informasi yang diperlukan untuk penyusunan modul, Komponen 1 Program Gakkum SDA LH dan Tim Penyusun Modul telah melakukan Focus Group Discussion (FGD) secara daring dengan sejumlah pemangku kepentingan terkait, salah satunya dengan jajaran Direktorat Penertiban Pemanfaatan Ruang Kementerian Agraria dan Tata Ruang pada 29 Juli 2021.

Informasi penting yang diperoleh dari FGD tersebut adalah adanya pengaruh payung hukum penanganan perkara lintas sektor terhadap keoptimalan penanganan perkara. Selain itu, dalam FGD tersebut juga terungkap bahwa kemajuan dan keberhasilan penanganan perkara sebagai indikator kinerja PPNS kerap hanya dilihat di ujung prosesnya saja, tanpa melihat lebih lanjut peniup pluit perkara tersebut di awal dan keterbatasan kewenangan masing-masing Apgakum, sehingga perlu ditopang oleh Apgakum lainnya dengan kewenangan yang saling mendukung.

FGD akan ditindaklanjuti dengan penulisan modul dan workshop lintas Kementerian/Lembaga untuk membahas bersama keseluruhan isi modul yang ditargetkan dapat selesai pada September 2021.